Rabu, 18 Juni 2014

Arief Kurniawan alias Abu Zaki (AZ)

Bismillahirohmanirohim. Assalamualaikum odojer #877, Perkenankan ana menceritakan sedikit  history dan pengalaman ana. Sebenarnya sih ga ada yang istimewa dari kehidupan ana..
Nama ana Arief Kurniawan atau Abu Zaki, nama abu zaki sebenarnya nama anak ana Muhamad Furqon Zaki. Ana lahir di Jakarta 09 09 1981. Dan saat ini tinggal di Bekasi utara di daerah kavling mangeng 1 rt 06 rw 024 depan Perum Villa Mas Garden. Aktivitas ana bekerja di sebuah perusahaan swasta di daerah Kelapa Gading Jakarta Utara.



Alhamdulillah ana sudah berkeluarga istri 1 anak 1.

Awal ana gabung di odoj ana dapat info dari temen ana yang sudah gabung terlebih dahulu di ODOJ 845. Awal pertama ana bergabung di ODOJ 920 bulan April 2014, dan ketika pertama masih bergabung di odoj 920, ana belum pernah merasakan khatam. Pengalaman pertama ana gabung di odoj 920, awalnya bingung, karena cuma suruh bantu lelang, dan pada hari itu banyak baca tapi gonta ganti surah, ampe kepala pusing. Ketika di pindah ke #877 ini, barulah ana bisa merasakan nikmatnya khatam. Bahkan ana sangat bahagia dan sangat terharu ketika pertama kali khatam bersama #877 sampai menitikkan air mata. Dan semenjak itu ana semakin semangat dan termotivasi untuk membaca Al Quran. Rasanya klo belum menyelesai kan tilawah hari ini ana sepertinya belum tenang. Dan ana usahakan selalu setiap ada kesempatan ana selalu baca Quran. Oh,ya jadi lupa laporan dulu ah. Juz 22 dan terjemahnya Abu Zaki kholas
Lanjut ya? bahkan klo ada kesemptan ana selalu berusaha menyelesaikan juz berikutnya lagi walaupun belum masuk waktunya. Jadi ketika sudah masuk waktu juz berikutnya ana tinggal laporan ..

Ana dulu aktif di kepanduan hampir sama kaya pramuka.

Mungkin cukup ya dari ana, harapan ana sama seperti akh Faruq Candra tentunya kita bisa tetap istiqomah sampai akhir hayat dan dapat terus meningkatkan amal ibadah kita semua dan dapat saling menasehati dalam kebaikan dan kesabaran.


Untuk besok 1 jam lebih dekat dengan mas Joko tak u..u ya.biar ana tau dan lebih kenal dengan team 9. Jalan-jalan ke Jakarta, tidak lupa membawa koran, siapa yang tidak ingin menderita, banyaklah membaca Al~qur`an.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar